Mentas Kemiskinan, Bupati Sragen Harap Desa Bukuran Lebih Berdaya Dan Sejahtera

NEWS

Sragen-Inspirasiline.com. Desa Tuntas Kemiskinan (Tumis) yang diinisiasi oleh Bupati Sragen berjalan dengan lancar setiap tahapannya sampai dengan Proses Wisuda. Desa Bukuran Kecamatan Kalijambe merupakan Desa Keenam yang Diwisuda dalam Pengentasan Kemiskinan di Wilayah Kabupaten Sragen sehingga diharapkan Desa akan menjadi Mandiri dan Berdaya.

Pelaksanaan Wisuda Sesa Tumis Keenam Ditandai Dengan Penyerahan Sertifikat oleh Bupati Sragen dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati Kepada Kepala Desa Bukuran yang dilaksanakan di Halaman Museum Bukuran Kecamatan Kalijambe, Selasa (30/1/2024).

Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sragen, Cosmas Edwi Yunanto Mengatakan Desa Tuntas Kemiskinan yang sudah berjalan dan Mewisuda Enam Desa ini diharapkan dapat mengurangi angka kemiskinan di Kabupaten Sragen.

“Alhamdullilah Seluruh Proses mulai dari Assemen Awal, Asesmen lanjutan dan Pemberian Terapi dapat berjalan dengan lancar. Terimakasih seluruh pihak yang telah membantu secara Gotong Royong ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Unsur Pemerintah Kecamatan maupun Desa dan Forum Usaha Daerah serta CSR Kabupatan Sragen.”Kata Cosmas Edwi Yunanto Menjelaskan

Cosmos Edwi Yunanto Menuturkan sebanyak 421 Penerima Manfaat mendapatkan bantuan terapi diantaranya Rmah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 195 Unit, Bantuan Pendidikan dari GNOTA sebanyak  71 Siswa, Bantuan JADUP untuk 16 Orang, Pemberian Pelatihan Kerja (Pelatihan Ketrampilan/Keahlian) dan Peralatan Kerja Untuk 64 Orang, dan Bantuan Usaha Ekonomi Kroduktif (UEP) Sebanyak 75 Orang.

“Bantuan Usaha Ekonomi Produktif dari Diskumindag untuk 19 Orang sebesar Rp 184.266.000. Bantuan Modal dari Bagian Perekonomian untuk 20 Orang sebesar Rp 46 Juta, Bantuan Ternak Kambing dan Alat Pertanian dari DKP3 untuk 36 Orang sebesar Rp 86 Juta. Sehingga Total Anggaran Terapi Desa Tumis untuk Desa Bukuran sebesar Rp 3.607.866.” Jelasnya.

Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati Mengucap Syukur atas selesainya rangkaian kegiatan Desa Tuntas kemiskinan (Tumis) di Desa Bukuran.

“Insya Allah seluruh bantuan yang diberikan dari Pemerintah tepat sasaran. Bantuan RTLH walaupun masing-masing hanya mendapat Rp15 Juta paling tidak bisa Ndandani Rumah agar lebih Layak dan Sehat. Ada juga yang mendapat Alat Membuat Roti, Mesin Jahit dan Mesin Obras supaya warga bisa lebih Mandiri.” Terangnya.

Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati Menambahkan selain mendapatkan bantuan, 64 Orang juga diberikan berbagai Pelatihan Kerja/Keahlian agar Masyarakat Memiliki Ketrampilan dan Menambah Pengahasilan bagi Keluarganya.

“Yang bisa menjahit diberi bantuan Mesin Jahit, yang bisa membuat Roti diberikan Alat Pembuat Roti, yang berjualan diberikan Modal, yang sudah tidak bisa bekerja diberikan Tunjangan Hidup. Setelah Bukuran Mentas Dari Kemiskinan Kita Beri Kesempatan Desa yang lain. Jadi secara bertahap.”Ucapnya.( Sugimin/17-Release Diskominfo Sragen)

Bagikan ke:

3 thoughts on “Mentas Kemiskinan, Bupati Sragen Harap Desa Bukuran Lebih Berdaya Dan Sejahtera

  1. Wonderful beat I wish to apprentice while you amend your web site how could i subscribe for a blog web site The account aided me a acceptable deal I had been a little bit acquainted of this your broadcast provided bright clear idea

  2. Excellent rhythm, please let me know when you make modifications to your website so I may learn from you. How can I register with a blog website? I was aware of this to some extent, but your broadcast provided me with a comprehensive grasp of it, so the account was really helpful.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *