Sragen-Inspirasiline.com. Situasi menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Bersama (Serma) patut diwaspadai. Lantaran berpotensi menimbulkan konflik yang melibatkan masyarakat luas. Sehingga Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen berinisiatif menggelar Deklarasi Damai sebagai langkah antisipasi di Desa yang menggelar Pilkades.
Wakil Bupati Sragen H.Suroto mengatakan, sejumlah Desa sudah dikunjungi dan menggelar Deklarasi Damai. Pihaknya berpesan Calon Kepala Desa (Cakades), Tim Sukses dan Panitia Pilkades menjaga demokrasi tetap kondusif.
“Sebelum terjadi, kita sampaikan kepada Calon Kepala Desa (Cakades) terkait hak dan kewajibannya. Pihaknya meminta agar semua pihak bisa mengendalikan situasi.
Melihat kejadian seperti di Malang (Kanjuruhan, red) jika terjadi massa yang banyak dan tidak terkendalikan,” Ungkapnya. Selasa (4/10/2022).
Sehingga Pemkab berkewajiban memberi penjelasan Sehingga kedepan, tidak terjadi permasalahan yang fatal. Dalam hal ini segenap tokoh masyarakat Desa juga ikut berperan menjaga kondusifitas.
H.Suroto menyampaikan tidak berharap ada provokator yang memperkeruh suasana. Sehingga kondisi Desa menjadi tidak nyaman meski Pilkades telah berakhir dan ada yang terpilih.
Sementara Ketua DPRD Kabupaten Sragen Suparno meminta segenap masyarakat yang di Desanya menggelar Pilkades menggunakan hak pilihnya. Karena Calon yang diterjunkan telah menjalankan amanat dan Perintah sesuai Undang-Undang.
”Memang diperintahkan menggelar dan memilih Cakades. Ini regulasi yang tidak bisa ditinggalkan secara periodik. Karena di setiap tempat harus ada Pimpinannya,” Ungkapnya.
Suparno menuturkan kegiatan Pilkades ini tidak lepas dari anggaran, baik pribadi Calon maupun pendukung. Namun hal tersebut bukan suatu alasan untuk memilih. Sehingga pihaknya menyampaikan agar memilih Kepala Desa (Kades) sesuai dengan hati nurani.
Suparno mengingatkan, agar Calon mengikuti kompetisi dengan sehat. Yakni dengan adu ide dan gagasan untuk Pembangunan Desa.
”Ketika nanti terpilih, semua harus dilayani. Baik yang tidak memilih maupun mendukung,” tuturnya. (Sugimin/17)