Kodim dan Pemkab Sragen Sinergi Perangi Wabah Penyakit Di Pasar Bunder

NEWS

Sragen-Inspirasiline.com. Pasar merupakan tempat bertemunya Penjual dan Pembeli, Pasar menempati Posisi Penting dalam Kehidupan dan Aktivitas yang melibatkan Penjualan dan Pembelian, pada akhirnya menghasilkan Limbah dalam Jumlah Besar. Banyaknya Sampah atau Limbah yang dihasilkan oleh Aktivitas Warga membuat sebagian Orang Enggan Pergi Ke pasar karena dinilai kurang sehat.

Supaya Pasar Tetap Sehat dan Bersih  Ratusan Tentara dari Kodim 0725/Sragen Selasa (5/12/2023) Melaksanakan Kegiatan Karya Bakti Pembersihan Pasar bersama-sama dengan Organisasi Masyarakat (Ormas) : FKPPI, Perguruan Silat, Paguyuban Becak, Paguyuban Jasa Gendong dan Warga Pasar Melakukan Kegiatan. Pembersihan Meliputi: Menyapu Sampah dan Membuang Ditempat Aampah, Mengeringkan Lantai dan Tanah yang Tergenang Air serta Membersihkan Selokan Air Supaya Lancar.

Dandim 0725/Sragen Letkol (Inf) Yoga Yastinanda Membuang Sampah

Tak Tanggung- Tanggung Dandim Sragen Letkol (Inf) Yoga Yastinanda, S.I.P Turun Langsung dan dihadiri oleh Asisten 2 Tugiyono, S.H., Danramil 01/Sragen Kapten (Cpm) Sayana, Kadiskumindag Sragen Cosmas Edwi Yunanto, Kepala DLH Rina Wijaya, Sugino Lurah pasar Bunder dan lainnya.

Saat Ditemui Media Dandim 0725/Sragen Letkol (Inf) Yoga Yastinanda Mengatakan Seluruh Jajaran Kodim Se Indonesia tak terkecuali Kodim 0725/Sragen melaksanakan Kegiatan Karya Bakti dalam Rangka Mengantisipasi terjadinya Bencana Banjir dan Wabah Penyakit Jelang Musim Penghujan, Kegiatan Karya Bakti ada 3 Sasaran, Hari ini (Kemarin-Red) Pembersihan Pasar Bunder, Hari ini (Rabu) Pembersihan Selokan di Perkampungan Padat Penduduk Dukuh Ngampunan dan hari Kamis besuk Penanaman Pohon di Pulau Sepatu Kecamatan Sambungmacan.

Dandim 0725/Sragen Letkol (Inf) Yoga Yastinanda Membersihkan Selokan

“Tujuan dari Karya Bakti ini adalah, Guna Mencegah Bencana Banjir dan Penyakit, Seperti Kita ketahui sekarang adalah masuk Musim Penghujan, sehingga Pasar Menjadi Kotor dan Becek, Petugas Kebersihan Pasar yang terbatas tentu kewalahan, untuk itu TNI Hadir untuk membantu Pembersihan” Ungkapnya

“Pembersihan Selokan juga akan Kita laksanakan Besok Guna Menormalisasi Aliran Air Supaya Lancar dan tidak terjadi Genangan dan Banjir, selanjutnya Penanaman Pohon di Pulau Sepatu, dengan Tujuan Mencegah Erosi dan Longsor, Penanaman Pohon sangat tepat pada saat memasuki Musim Hujan sehingga tidak perlu menyiram” Tambahnya

Dandim 0725/Sragen Letkol (Inf) Yoga Yastinanda Berharap Ketiga Kegiatan tersebut bisa Mencegah atau Mengeliminir Banjir dan Longsor maupun Penyebaran Penyakit serta Meningkatkan Keindahan dan Kebersihan.

Sementara Asisten 2 Tugiyono, SH Mewakili Bupati Sragen Menyatakan Sangat Mendukung Kegiatan Kodim 0725/Sragen. “ini adalah Kegiatan yang Sangat Positif, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen Sepenuhnya Mendukung dan Siap membantu dalam Pelaksanaan, Bupati sudah Perintahkan Dinas terkait untuk membantu diantaranya Camat Kota, Kepala DLH, Kepala BPBD, Kadiskumindag dan Lurah Pasar”.Ungkapnya

Ucapan Terima Kasih datang dari Lurah Pasar Bunder Sugino “Di Musim Hujan banyak Sampah Berserakan yang menyebabkan Lalat Berkerumun dan Bau, Petugas Kami Cukup Kewalahan Menghadapi Situasi ini, sehingga Saya Mewakili Warga Pasar Mengucapkan Terima Kasih Kepada Dandim Sragen yang telah Membantu Pembersihan dan Mengedukasi Masyarakat agar Membuang Sampah ditempatnya, karena Bersih itu Indah” Tuturnya. ( Sugimin/17)

Bagikan ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *