Penulis: Sugimin
SRAGEN | inspirasiline.com
PELAKSANA Tugas (Plt) Bupati Sragen Dedy Endriyatno membuka Musyawarah Cabang (Muscab) lkatan Bidan Indonesia (IBI) Sragen Tahun 2020 di Pendopo Sumonegaran Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Sragen, Sabtu (3/10/2020).
Acara tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan pakai masker, cek suhu badan, jaga jarak, dan cuci tangan.

Dedy Endriyatno mengapresiasi profesi bidan sebagai tenaga kesehatan yang juga menjadi salah satu garda terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan ibu dan anak di masa pandemi Covid-19.

“Pelayanan di masa pandemi ini, bidan dalam memberikan pelayanan harus tetap mengacu pada pedoman dan prinsip-prinsip manajemen Covid-19 yang sudah ditetapkan oleh pemerintah, baik fasilitas, penggunaan alat pelindung diri (APD), maupun prosedur pencegahan, pemutusan mata rantai penularan infeksi,” ungkapnya.
Menurutnya, IBI sebagai organisasi bidan tetap solid dan kuat untuk memberikan pelayanan kesehatan ibu dan anak, menekan Angka Kematian Ibu (AKI) maupun Angka Kematian Bayi (AKB), sekaligus menekan angka kasus stunting (gagal tumbuh), khususnya di wilayah Kabupaten Sragen.
Tak hanya itu, Dedy Endriyatno juga berpesan agar para bidan dapat memberikan edukasi kepada para ibu yang baru melahirkan tentang pentingnya air susu ibu (ASI)
“Protein pertama bagi bayi ada pada ASI. Untuk itu saya titip juga masalah stunting. Hal ini merupakan tugas kita bersama, bagaimana mengatasi dan menekan angka stunting di Kabupaten Sragen,” ujarnya
Perlu diketahui, 2020, Kabupaten Sragen menjadi daerah fokus penanggulangan stunting dan penurunan AKI maupun AKB.
Pihaknya mengaku bahwa kasus kematian ibu mengalami peningkatan yang luar biasa dibandingkan tahun lalu. Untuk itu, Dedy mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat bekerjasama menurunkan AKI dan AKB.
“Tentu ini menjadi PR dan tantangan berat bagi kita semua. Untuk menurunkan AKI, AKB, dan stunting merupakan tanggung jawab bersama, baik pemerintah maupun masyarakat. Diharapkan masalah-masalah tersebut segera teratasi dengan baik,” tuturnya.
Ketua Pengurus IBI Cabang Sragen E Tyas Damai Tatag Prabawanto berharap, dalam muscab ini terpilih pengurus yang dapat melanjutkan jalannya roda organisasi IBI sesuai ketentuan organisasi. Selain itu, juga dapat menghasilkan kesepakatan yang bermanfaat bagi kemajuan IBI Cabang Sragen.
Ketua Pengurus Daerah IBI Provinsi Jawa Tengah Sumarsih menyampaikan, penghargaan kepada IBI Cabang Sragen dalam meningkatkan pelayanan sebagai bidan, khususnya di masa pandemi Covid-19.
“Masa pandemi ini telah menyebabkan berbagai perubahan, salah satunya di bidang kesehatan dalam pelayanan kebidanan, yang telah merespons pasien dengan prima, cepat, tepat, dan aman,” terang Sumarsih.***