Sragen-Inspirasiline.com. Sehari jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Bupati Sragen dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati Memimpin Apel Pergeseran Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Tahap Pungut dan Hitung Suara Operasi Mantap Brata Candi 2024 Didampingi Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam dan Dandim 0725/Sragen Letkol (Inf). Yoga Yastinanda serta Perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sragen Di Lapangan Mapolres Sragen Selasa (13/2/2024).
Apel Pergeseran Pasukan merupakan bentuk Pengecekan Kesiapan Personel, Sarana dan Prasarana Pendukung Dalam Rangka Pengamanan TPS Sebelum Personel Bergeser Ke Masing-Masing TPS sehingga Pelaksanaan Tahapan Pungut dan Hitung Suara Operasi Mantap Brata Candi 2024 Berjalan Aman, Kondusif dan Lancar.
Sebanyak 7.254 Personel Dilibatkan yang dilaksanakan oleh Gabungan Personel Kodim 0725/Sragen, Yonif 408/Suhbrastha, Lanud Adi Sumarmo Surakarta, Personel Polres Sragen dan Linmas Kabupaten Sragen yang dilakukan Selama Tiga Hari Mulai 13-15 Februari 2024.
“Alhamdullilah Gabungan TNI-POLRI, Lanud Adi Sumarmo Surakarta serta Linmas Sragen Semuanya Siap Mengamankan Pemilu 2024. Jangan Lupa Berdoa Bahwa Perhelatan Besar Demokrasi Bangsa Indonesia tidak hanya di Sragen tapi seluruh Indonesia bisa berjalan dengan Lancar, Aman, Tertib Terkendali Semuanya.” Ungkapnya.
Sebagai Garda terdepan Bupati Menyatakan Para Petugas Pengamanan untuk terus meningkatkan Sinergitas dan Soliditas karena hal tersebut merupakan Kunci Keberhasilan Selama Bertugas.
Untuk mendukung keberhasilan tersebut dirinya menekankan beberapa hal seperti Pentingnya Menjaga Kesehatan, Mempersiapkan Perlengkapan, Memahami Karakteristik Wilayah dan Potensi Kerawanan di TPS, Menegakkan Intergritas dan Netralitas Disaat Bertugas, serta Memberikan Pelayanan Terbaik Dengan Penuh Sedikasi, Professional, dan Humanis serta Memantapkan Sinergitas dan Soliditas dengan Stakeholder lainnya.
Sementara Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam ditemui terpisah memastikan Saat ini seluruh kondisi di Wilayah Kabupaten Sragen Aman Terkendali. Dengan didukung 442 Personel Polres Sragen dan 258 Satgas Operasi Polres serta 85 POH (Power On Hand) dirinya menjamin Keamanan Di 20 Kecamatan Kabupaten Sragen.
“Hari ini telah dilakukan Apel Pergeseran Pasukan yang Irupnya langsung dipimpin oleh Ibu Bupati Sragen, dan saat ini Pasukan sejumlah 7000-an Personel telah Bergeser menempati 3.406 TPS Di 20 Kecamatan. Bekerjasama dengan Bawaslu Sragen menjaga Kondusifitas Dari Kerawanan Wilayah dan Adanya Money Politics. Saya minta Masyarakat Turut Mengawasi Proses Pemilu agar semuanya Aman, Tertib, Lancar Tak Kurang Suatu Apapun.” Pintanya.(Sugimin/17-Release Diskominfo Sragen)