Anak Muda Ternyata Minati Jabatan Perangkat Desa

NEWS

Penulis: Wantoro
BREBES | inspirasiline.com

JABATAN sebagai perangkat/pamong desa ternyata banyak diminati kaum muda. Terbukti, dua lowongan perangkat desa yang dibutuhkan di Desa Cikakak, Kecamatan Banjarharjo, Kabupaten Brebes diikuti oleh delapan pelamar yang semuanya generasi muda, baik lulusan SLTA maupun sarjana.

DELAPAN anak muda peserta Seleksi Calon Perangkat Desa Cikakak 2020.

“Lowongan yang kami buka, yaitu jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum serta Kepala Seksi Kesejahteraan Masyarakat (Kasi Kesra). Pesertanya ada delapan orang,” kata Ketua Panitia Seleksi Calon Perangkat Desa Cikakak Mulyadi, Senin (28/9/2020).

Pelamar harus menempuh beberapa tes, meliputi tes tertulis, wawancara, praktik komputer, dan praktik pidato. Waktu pelaksanaan tes pukul 09.00-16.00.

Kepala Desa (Kades) Cikakak Rohanto menjelaskan, seleksi perangkat desa digelar dengan menerapkan protokol kesehatan. Para peserta, panitia, maupun pengunjung wajib memakai masker dan protokol kesehatan lainnya.***

Bagikan ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *