KTP Digital Sudah Menjadi Kebutuhan Setiap Orang

NEWS

Sukoharjo-Inspirasiline.com. Mulai tahun ini pemkab Sukoharjo mewacanakan KTP Digital, jadi tidak lagi KTP manual maupun E-KTP masyarakat dihimbau untuk segera beralih ke KTP Digital hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Budi Susetyo  saat di temui wartawan dikantornya pada Jum’at (3/10/2024).

Lebih lanjut Budi mengatakan bahwa diera digitalisasi disegala bidang, termasuk KTPjuga menggunakan KTP digital, kami sudah mensosialisasikan kepada masyarakan tentang KTP digital ini, mau tidak masyarakat harus mengurus mandiri, pasalnya pembuatan KTP Digital ini tidak bisa dibuat secara kolektip.

Didalam KTP Digital disitu sudah tercamtum KK nya juga, dan secara otomatis datanya sudah up date, misalnya ada perubahan tadinya tidak kawin menjadi kawin itu sudah secara langsung berubah sendiri. Mendekati waktu Pilkada ini kami melayani pembuatan KTP digital di 12 kecamatan  sampai hari Sabtu pun kami tetap buka. Karena KTP merupakan salah satu syarat yang bisa digunakan untuk menggunakan hak pilihnya di TPS.

Kami mentargetkan 25 % dari penduduk yang sudah ber KTP untuk segera merubah dari E-KTP ke KTP Digital, Pemerintah pusat bulan November mendatang akan segera melounching Inavas yaitu Integrasi Kependudukan Digital dengan layanan public, kami yakin setelah dilounching pemerintah nanti masyarakat dengan sendirinya akn segera merubah KTP nya menjadi KTP digital.

Kami sosialisasi terus dilakukan sampai jemput bola sekaliyan namun masih saja ada kendala seperti masyarakat yang sudah sepuh rada kesulitan karena kurang faham dengan gudget sehingga kami selalu memandu, namun kalau milineal tidak ada masalah mereka sudah pada melek teknologi.

Dalam era sekarang dengan KTP digital masyarakat lebih dimudahkan, pasalnya akses pelayanan public banyak menggunakan NIK, itu lebih praktis bisa dibawa kemana-mana, jika terjadi kendala HP hilang bisa di instalkan lagi.  Untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat agar segera merubah E-KTP nya ke KTP digital yang mana hal tersebut akan mempermudah dan mempercepat jika mengurus segala sesuatu, disitu KTP pasti dibutuhkan. (Prie)

Bagikan ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *