Liburan Panjang, Polres-Gugas Covid-19 Sukoharjo Bina Tempat Wisata

NEWS

Penulis: Supriyani 
SUKOHARJO | inspirasiline.com

DI masa libur panjang atau long weekend ini, sejumlah tempat wisata di Sukoharjo dipastikan banyak dikunjungi masyarakat. Tidak ada pelarangan masuk lokasi wisata, namun TNI, Polri, dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sukoharjo melakukan pemantauan langsung dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan (Binluh).

“Kami di masa long weekend ini standby di sejumlah lokasi wisata. Kita ingatkan masyarakat tetap menjaga protokol  kesehatan, pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak,” kata Kapolres Bambang Yugo Pamungkas.

Sejumlah titik wisata atau tempat berkumpulnya masyarakat Sukoharjo di masa libur panjang, di antaranya Gunung Sepikul di Desa Tiyaran, Kecamatan Bulu; The Heritage Palace, Kartasura; dan Dam Colo, Desa Pengkol, Kecamatan Nguter.

Juga di sejumlah mal atau pasar modern di kawasan Solo Baru, seperti The Park Mall, Hartono Mall, dan beberapa pasar tradisional yang dilaporkan ramai dikunjungi masyarakat di masa liburan.

Hingga sore, secara bergantian, petugas Bhabinkamtibmas, Babinsa, tim Gugas Covid-19, dan perangkat desa setempat ikut memantau dan memberikan imbauan. “Binluh berupa peningkatan disiplin percepatan penanganan Covid-19, sosialisasi, dan edukasi adaptasi kebiasaan baru yang akan kami lakukan hingga hari Minggu atau akhir long weekend,” imbuh Bambang Yugo.

Kepada pengelola lokasi wisata dan pasar modern juga diingatkan untuk cek ketersediaan air cuci tangan, sabun, hand sanitaizer, dan pemantauan suhu tubuh.

Catatan, Sukoharjo termasuk zona oranye, dengan tren penyebaran Covid-19 yang belum menunjukkan angka penurunan kasusnya. “Ini merupakan bagian dari upaya kami, TNI-Polri untuk mendukung adaptasi kebiasaan baru agar kita segera terbebas dari Covid-19,” ujar Kapolres.***

Bagikan ke:
baca juga:  Di Tiga Tempat, Dua Puskesmas Plupuh Gelar Vaksinasi Covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *